TINDAK TUTUR DAN MAKNA PRAGMATIK DALAM NOVEL AYAH MENGAPA AKU BERBEDA? KARYA AGNES DAVONAR
Keywords:
Tindak tutur, makna pragmatik, novelAbstract
Penelitian ini membahas jenis tindak tutur dan makna pragmatik dalam percakapan antar tokoh atau penutur pada novel Ayah Mengapa Aku Berbeda? Karya Agnes Davonar. Latar belakang penulis melakukan penelitian ini adalah novel ini memiliki tindak tutur yang bervariasi, sehingga pembaca dapat memanfaatkan novel tersebut sebagai media untuk belajar memahami makna tuturan para peserta tutur dalam cerita novel. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan jenis tindak tutur dan makna pragmatik dalam novel Ayah Mengapa Aku Berbeda? karya Agnes Davonar. Metode penelitian ini adalah kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Instrumen utama penelitian ini adalah peneliti sendiri dan instrumen tambahan adalah tabel data. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik dokumen dan teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan menyimpulkan hasil penelitian atau verifikasi.Hasil penelitian ini adalah data yang ditemukan berjumlah 93 data, terdiri atas tindak tutur asertif berjumlah 10 data, tindak tutur komisif 7 data, tindak tutur direktif 43 data, tindak tutur ekspresif 25 data, dan tindak tutur deklaratif berjumlah 8 data. Data-data tersebut memiliki makna prgamatik yang berbeda, sesuai dengan konteks yang ada dan mempengaruhi tindak tutur. Tindak tutur yang dominan muncul dalam tuturan tokoh novel Ayah Mengapa Aku Berbeda? karya Agnes Davonar adalah tindak tutur direktif.
References
Afrizal. 2015. Metode Penelitian Kualitatif. Jakarta: PT RajaGrafindo Persada.
Anshori, Dadang S. 2017. Etnografi Komunikasi Perspektif Bahasa. Jakarta: Rajawali Pers.
Danim, Sudarwan. 2013. Menjadi Peneliti Kualitatif. Bandung: Pustaka Setia.
Davonar, Agnes. 2011. Ayah Mengapa Aku Berbeda?. Jakarta: Inandra/Inti Book Publisher.
Dibia, I Ketut. 2018. Apresiasi Bahasa dan Sastra Indonesia. Jakarta: Rajawali Pers.
Fitrianti, Eva. 2017. Memahami Pragmatik: Teori dan Praktik. Padang: Ekasakti Press.
Nurgiyantoro, Burhan. 2013. Teori Pengkajian Fiksi. Yogyakarta: University Gadjah Mada Press.
Prayitno, R. ., & Miekhel, J. S. . (2023). Regulation of Cigarette Use According to International Law and Indonesian National Law. Siber International Journal of Advanced Law (SIJAL), 1(1), 16–22. https://doi.org/10.38035/sijal.v1i1.4
Rahardi, R Kunjana. 2020. Pragmatik Konteks Ekstralinguistik dalam Perspektif Cyberpragmatics. Yogyakarta: Amara Books.
Rahardi, R. Kunjana. 2019. Konteks Intralinguistik dan Konteks Ekstralinguistik. Yogyakarta: Amara Books. http.
Sugiyono. 2019. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R & D. Bandung: Alfabeta.
Sukada, Made. 2013. Pembinaan Kritik Sastra di Indonesia. Bandung: Angkasa.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Ekasakti Educational Scientific Journal

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
This journal permits and encourages authors to post items submitted to the journal on personal websites or institutional repositories both prior to and after publication, while providing bibliographic details that credit, if applicable, its publication in this journal.